Alih-alih
menyaksikan perayaan Imlek di pusat-pusat keramaian etnis Tionghoa, saya malah
asyik menjelajahi pucuk utara Kota Semarang. Menjauh dari jantung kota menuju
pojok kecil obyek wisata di tengah kepungan bakau nan rimbun. Mari sejenak
menjelajah luasnya Tanah Jawa di Taman Mini Jawa Tengah alias Puri Maerokoco.
 |
Gerbang masuk Puri Maerokoco |
|
|
 |
Kondisi umum Puri Maerokoco |
“Ternyata
ada tempat seperti ini di Semarang. Mirip TMII ya,” gumam saya dalam hati.
Memang mirip. Puri Maerokoco merupakan “versi kecil” atau miniatur wilayah Jawa
Tengah yang terbagi ke dalam 35 anjungan yang mewakili masing-masing Kabupaten
dan Kota. Puri Maerokoco beralamat di Jalan Yos Sudarso / Komplek Tawang Mas,
Puri Anjasmoro, Semarang, tepat di sebelah barat PRPP. Saya yang berdomisili di
Tembalang membutuhkan waktu sekitar 45 menit untuk sampai ke lokasi menggunakan
sepeda motor.
Puri
Maerokoco dikelola oleh PT Pekan Saya Promosi Pembangunan (PRPP). Sejak pertama
kali dibangun 21 tahun lalu, Puri Maerokoco bertujuan sebagai destinasi wisata
khusus anak dan keluarga. Puri Maerokoco mengusung konsep edukasi dengan
menampilkan informasi dan produk potensi unggulan setiap Kabupaten dan Kota di
Jawa Tengah. Informasi
tersebut dikemas dalam bentuk anjungan-anjungan yang mencirikan kekhasan tiap
daerah, misalnya rumah adat Kendal di anjungan Kabupaten Kendal, anjungan Kabupaten
Banjarnegara dengan patung Tari Lengger Topeng, Kabupaten Sragen dengan patung
manusia purba dan miniatur Gunung Kemukus (ups), dan lain sebagainya. Anjungan
Kabupaten Demak bahkan menjadikan miniatur Mesjid Agung Demak sebagai mesjid
sungguhan yang bisa digunakan pengunjung umat muslim untuk beribadah.
 |
Rumah adat Kabupaten Kendal |
 |
Patung Tari Lengger Topeng Kebupaten Banjarnegara |
 |
Miniatur Mesjid Agung Demak |
Puri
Maerokoco sangat cocok dijadikan sebagai alternatif rekreasi murah meriah keluarga
di akhir pekan. Selain bermain dan bercengkrama, orang tua sekaligus dapat
mengenalkan anak pada keragaman budaya di provinsi tempatnya tinggal. Biaya
masuknya yang tergolong murah tidak akan merogoh kocek terlalu dalam. Cukup
dengan tebusan Rp 7.000 di hari Senin-Jumat dan Rp 8.000 untuk akhir pekan dan
hari libur nasional. (bersambung)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar